Koshi Sugawara ~ Hello weebs!
Gimana nih kabarnya hari ini? gua lagi seneng banget sih hari ini ngga tau kenapa. Dan akhirnya memutuskan buat nulis tentang salah satu karakter anime Haikyuu nih. Yaitu Koshi Sugawara atau yang sering di sebut sama orang-orang sebagai mamanya di Karasuno, dia mendapat julukan yaitu Sugamama hahaha. Langsung aja kalu mau tau tentang Koshi Sugawara simak yuk!
DAFTAR ISI
> Sugawara Koshi
> Background / Latar Belakang
> Appearance / Penampilan
> Personality / Sifat
> Statistic And Skills
Sugawara Koshi
Kōshi Sugawara (Japanese: 菅原 孝支 Sugawara Kōshi) adalah salah satu karakter dari series anime Haikyuu. Katernya Suagawa ini di isi suaranya oleh Miyu Irino (yang juga mengisi suara mob dari mob, Haku dari Spirited away, Ishida dari A Silent Voice dan lain-lain). lalu pengisi suara dubbing inggris nya adalah Adam Gibbs
Sugawara lahir pada tanggal 13 Juni 1994
Sugawara merupakan salah murid kelas 3 SMA dari Karasuno High School. Koshi adalah salah satu dari 3 member team volley Karasuno yang merupakan kelas 3 SMA (selain Daichi dan Asahi). DI team volley Sugawara merupakan sekretaris ketua volley yaitu Daichi dan posisinya adalah sebagai Setter dengan nomor pemain yaitu nomor 2. Namun setelah datangnya anggota team baru yaitu Kageyama Tobio, posisi Sugawara tergantikan olehnya dan sekarang Sugawara berperan sebagai Setter cadagan Karasuno
Sugawara terkenal dengan sifat ke ibuannya, yang mengayomi rekan-rekannya itu. Pada tahun 2018, nantinya Sugawara Koshi akan bekerja sebagai guru di Miyagi
BACKGROUND / LATAR BELAKANG SUGAWARA KOSHI
Sugawara dulunya sekolah di SMP Nagamushi Junior High dan setelah lulus ia malanjutkan sekolah di Karasuno High. Di sana ia memutuskan untuk join club volley yang di barengin sama Daichi dan Asahi. Sebelum menjadi sekretaris captain, ia bermain sebagai nomor 12 Karasuno.
Mereka bertiga sangat bersemangat berada di team Karasuno yang sudah pernah bermain di national tournament itu. Namun mereka di bohongi oleh ekspektasi, dimana team Karasuno yang sekarang sudah tidak meiliki pelatih dan tidak se aktive yang dulu. Namun mereka bertiga tidak ingin berputus asa dan tetap berlatih volley di bawah kepemimpinan Daichii.
Team mereka pun mengalami beberapa kemajuan, namun tentu saja jika hanya mereka bertiga yang bekerja keras dan memiliki niat, team tersebut tidak akan sukses.
Namun mereka tidak pernah putus asa dan berhenti bermain volley. Bahkan sudah menjadi cita-cita Sugawara Koshi untuk tidak berhenti bermain volley, di masa depan ia ingin tetap bermain meski hanya sebatas hobi dan bukan pekerjaan. Begitu lah rasa cintanya terhadap volley.
APPEARANCE / PENAMPILAN
Di anime ini akan di tunjukkan Sugawara berusia yaitu 17–18 tahun. Ia memiliki tinggi badan yang biasa-biasa ssaja yaitu 174.3 cm (pada buan Apri 2012) lalu pada bulan November 2012 naik menjadi 174.6 cm. Hal tersebut menjadi bahan pikirannya akhir-akhir ini, tentang bagaimana banyak dari juniornya yang jauh lebih tinggi darinya. Dan dengan berat badan 63.5 kg, ia memiliki bentuk tupuh yang ramping.
Sugawara memiliki alis yang tebal berwarna abu-abu terang, yang sama dengan warna rambut pendeknya itu. Rambutnya pendek dan lurus kebawah dengan satu bagian rambut yang naik ke atas. Ia memiliki warna mata coklat hazel dan dengan tanda lahirnya di bawah kiri mata kirinya.
Sugawara Koshi sering terlihat dengan senyum yang manis dan hangat di wajahnya. Membawa good vibes banget emang hahaha.
Sama seperti kebanyakan anggota team Karasuno, Sugawara seringnya terlihat menggunakan seragam hitam atau baju putih Gym dari Karasuno High School. Tapi kalau saat pertandingan, ia menggunakan jersey hitam dengan strip orange (kadang sebaiknya) milik karasuno dan dengan nomor pemain di bajunya yaitu nomor 2
PERSONALITY / SIFAT SUGAWARA KOSHI
Sebagai sekretaris captain, Sugawara memiliki personality yang lembut dan hangat kepada rekan teamnya. Ia juga merupakan anggota tertua di Karasuno. Di team volley Karasuni yang penuh dengan remaja kekanak-kanakan itu membuat Sugawara semakin menonjolakan sifat mengayominya itu. Ia juga berpran sebagai pilar pensupport teman-temannya itu.
Walau posisinya sudah terganti kan oleh Kageyama Tobio dan merupakan Setter cadangan, Sugawara Koshi tak memiliki keinginan untuk berhenti bermain volley. Malah karena kecintaanya akan volley, iya bercita-cita untuk tidak berhenti bermain walau hanya sebagai hobby. Ia juga sering memberi semangat rekan-rekan teamnya itu untuk jangan berhenti bermain, untuk terus bergerak walau sesusah apa pun situasinya
Kecintaan Sugawara Koshi terhadap volley sama sekali tidak perlu di ragu kan. Pilihannya untuk tetap berada di team walau ia sudah kelas 3 SMA itu membuktikan hal tersebut. Dimana siswa siswi yang duduk di bangku kelas 3 diberi kesempatan untuk keluar dari aktivitas club mereka berhungung keharusannya untuk fokus belajar karena akan melanjutkan studinya ke jenjang kuliah.
Banyak siswa siswi yang meninggalkan club nya, namun Sugawara Koshi sangat yakin dengan keputusannya untuk tetap berada team. Gurunya pun sempat bertanya apa ia yakin untuk tetap bermain walau posisinya bukan anggota utama melainkan peran cadangan. Lalu dengan yakin ia menjawab bahwa ia tidak ingin merasa menyesal di masa depannya nanti
Kecintaan Sugawara Akan Volley
Di buktikan bahwa ia menjalankan waktu terbaiknya di tournament volley national. Ia harus belajar dua kali untuk masa depannya, namun sama sekali tidak ia sesali keputusannya tersebut.
Kehadiran Sugawara di team bisa di bilang sangat membantu. Tidak hanya sebagai support system Sugawara juga merupakan pemain yang cerdas. Ia sering memikirkan taktik dan trick-trick yang dapat membantu rekan nya saat tournament.
Seperti pada saat ia memberi masukan untuk menggunakan kata kunci sebagai simbol penunjuk attack mana yang akan di gunakan, yang nantinya akan di pecahkan oleh team lawan. Hm lupa juga sih siapa yang waktu itu di lawan oleh Karasuno, tapi kalu ngga salah sii yang berhasil mecahin kode itu adalah Oikawa (Kalau ngga salah ya hihi). Lalu Sugawara juga pernah memiliki ide yaitu dengan membuat sinyal tangan yang di buatnya semalaman saat rekan setimnya sedang tidur.
Sinyal tangannya itu bisa di bilang sangat membantu dan masih banyak lagi trick-trick yang ia ajarkan kepada teamnya tersebut dan ia cukup bangga dengan hal itu. Pada suatu scene dimana ia menyampaikan pada Kageyama bahwa jika ia bakal di interview dan di tanya tentang combat yang hebat itu, Sugawara menyuruhnya untuk menjawab bahwa ia belajar itu dari Sugawara senpai yang sangat hebat. hahaha kocak sih
Walau terkenal dengan sifat ke ibuannya itu, Sugawara juga terkadang menunjukkan sifat nya sebagai remaja laki-laki juga. Seperti saat ia tidak menghentikan bahkan mendukung Hinata Shoyo yang mau menerobos Youth Camp tanpa di undang. Sugawara juga sering menggoda rekan-rekannya itu. Jadi walau ia sangat mengayomi, jangan lupa ya guys kalau Sugawara itu jugalah seorang lelaki remaja
STATISTIC AND SKILL
STATISTICS
Power: 2/5
Jumping: 2/5
Sttamina: 2/5
Game Sense: 4/5
Technique: 4/5
Speed: 2/5
Tinggi Lompatan: 299 cm
SKILLS
1. Synchronized Attack
2. Pinch Serves
3. Calculated One-Point Two-Setter